Dukung Kemerdekaan Palestina, Ratusan Masyarakat Gayo Gelar Aksi Gabungan

oleh

 

TAKENGON-LintasGAYO.co : Gabungan ormas dan masyarakat Takengon mengadakan aksi pembebasan Palestina di Simpang Lima, Takengon, Jum’at, 28 Juli 2017.

Koordinator Lapangan Aksi Gabungan, Feri Yanto kepada LintasGAYO.co mengatakan aksi gabungan ini merupakan aksi pertama yang melibatkan seluruh organisasi Masyarakat Aceh Tengah dan Bener Meriah yang menginginkan kemerdekaan Palestina.

“Kami mewakili masyarakat Gayo menginginkan Palestina merdeka, apa yang kita harapkan ini adalah sebuah nilai yang terkandung dalam pembukaan UUD 1945, penjajahan didunia harus dihapuskan karena tidak sesuai dengan prikemanusiaan dan prikeadilan,” kata ketua HMI ini. 

Sementara, Ketua Kesatuan Aksi Mahasiswa Muslim Indonesia Komisariat Aceh Tengah, Muklisin dalam orasinya mengatakan Muslim yang satu dengan yang lain adalah saudara.

“Ibarat satu tubuh, apabila satu bagian tersakiti maka seluruh tubuh akan merasakan sakit. Demikian juga yang terjadi dengan saudara kita, sesama muslim, di Palestina. Israel laknatullah telah menunjukan arogansinya dengan melakukan penyerangan besar–besaran terhadap warga sipil Palestina. Alasan apapun tidak bisa membenarkan tindakan brutal yang dilakukan zinois Israel, Maka hari ini Masyarakat Gayo memberikan dukungan terbaik untuk warga Palestina agar dapat segera terbebas dari segala bentuk penderitaan,” ucap Mukhlisin.

Mukhlisin juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat yang telah berpartisipasi menyuarakan kecintaan terhadap saudara kita di Palestina, semoga aksi gabungan hari ini mendapatkan hasil terbaik dimata Allah SWT.

Aksi Gabungan ini diikuti oleh puluhan Organisasi Masyarakat Aceh Tengah dan Bener Meriah, diantaranya Kesatuan Aksi Mahasiswa Muslim Indonesia Aceh Tengah, Himpunan Mahasiswa Islam Aceh Tengah, GMNI,LDK SIMAHTUAH STAIN GPA, DEMA STAIN GPA, SEMA STAIN GPA, PII Takengon, ISPG , BEM STIKES YPNAD, Komite Nasional untuk  Rakyat Palestina Aceh Tengah dan Bener Meriah, LSK2P, ISNU Gayo, PMII, KNPI Bener Meriah, GMNI BENER MERIAH, Gayo Bersatu, Remaja Masjid Agung Ruhama’ Takengon,  Anak Mas Training Centre, KNPI Aceh Tengah, SAGI ONOM LOT KALA, GASAC , FLP Takengon, dsb.

Menurut amatan lintasGAYO.co, aksi berjalan tertib dan lancar. Selain Konvoi yang dimulai dari Masjid Ruhama’ – Simpang Lima – Simpang Wariji dan kembali ke Masjid Agung Ruhama’ aksi ini juga diisi dengan tetrikal dan baca puisi oleh murid SMP IT Az-Zahra, Shalat Jum’at dan Qunut Najilah berjama’ah di masjid Agung Ruhama bagi yang laki kemudian ditutup dengan doa bersama. [Diana seprika/ZR]

Comments

comments

No More Posts Available.

No more pages to load.