Sosok Guru di Aceh Tengah “Hj. Amna” Meninggal Dunia

oleh

Innalillahi wa inna ilaihi raji’un, telah berpulang ke Rahmatullah Hj. Amna, S.Pd, Kepala SMPN 10 Takengon, Minggu 22 Januari 2017 di Takengon.

Jenazah anak perempuan ulama terkemuka di Gayo asal Isaq, Tgk. Asaluddin yang merupakan Anan Alik (nenek dari pihak ibu) putri Gayo, artis cilik, Tyara Rafanaura (Naura) ini disemayamkan di rumah duka di Dedalu Takengon.

Mantan kepala SMPN 1 Takengon dan SMPN 4 Takengon ini akan dikebumikan di kampung One-One Kecamatan Lut Tawar Takengon.

Sementara shalat jenazah akan dilaksanakan di Masjid Agung Ruhama Takengon setelah shalat Ashar.

Hj. Amna dikenal luas sebagai pendidik dan juga bibi dari wartawan LintasGayo.co Win Wan Nur dan Rahmi Rizqi Murti (Ami).

Melalui media ini, pihak keluarga memohon agar segala kesalahan Almarhumah dapat dimaafkan dan segala hutang piutang sudah menjadi tanggungjawab ahli waris. (Red)

Comments

comments

No More Posts Available.

No more pages to load.