Granat Nenas Ditemukan di Hulu Sungai Peusangan Takengon

oleh

Takengon-LintasGayo.co : Satu buah granat ditemukan di bantaran hulu sungai Peusangan, kampung Bale Kecamatan Lut Tawar Aceh Tengah, Sabtu 24 Desember 2016.

“Saya sedang mencari barang-barang bekas berupa besi, seng, alumunium dan benda lain yang bisa dijual di lokasi pekerjaan PLTA merapikan bantaran sungai,” ujar Ramli yang menemukan granat sekira pukul 17.00 Wib tersebut.

Saat sedang mengorek-ngorek material timbunan, Ramli melihat benda sebesar kepalan tangan berbentuk nenas yang saya kira trafo. Lalu ada yang teriak jika itu granat. “Saya langsung letakkan benda yang sudah karatan tersebut,” ujar Ramli.

Sesaat kejadian, jajaran kepolisian setempat segera memberikan police line di lokasi yang tidak jauh dari ujung jembatan Asia.

Media ini belum berhasil memperoleh keterangan resmi dari pihak berwajib. (Kh)

Comments

comments

No More Posts Available.

No more pages to load.