Pidie Jaya-LintasGayo.co : Kesatuan Aksi Mahasiswa Muslim Indonesia (KAMMI) Wilayah Aceh dan Komisariat Aceh Tengah melalui Korps Reaksi Cepat (KRC) melakukan pembagian sembako dan trauma Healing untuk anak-anak korban gempa Aceh, tepatnya di Gampong Hagu, Pemukiman Beriwe, Kecamatan Meruedue, Pidie Jaya.
Kegiatan yang digelar di tenda pengungsian terlihat ramai dengan senyum dan tawa anak-anak yang mengikuti trauma healing.
Koordinator KRC Kammi Aceh, Syahrul Id, ST mengatakan bahwa tujuan kegiatan ini adalah untuk membangkitkan kembali semangat dan mental anak-anak korban gempa dari rasa takut dan sedih, selain acara trauma tealing tim KRC juga menyediakan layanan kesehatan yang bekerja sama dengan team Medis PKPU Aceh.
Sementara, Ketua Komsat KAMMI Aceh Tengah, Mukhlisin mengucapkan banyak terimakasih kepada tim KRC Aceh karena karena telah mengarahkan pemberian bantuan ke Kampung Hagu.
“Dari pantauan kami memang kampung ini layak menerima bantuan karena kondisi kampung lumayan jauh posko-posko yang terdapat di kecamatan Mereudue,” ucap Mukhlisin.
Berdasarkan info yang dihimpun dari Kepala Gampong Hagu, Yusuf masyarakat Hagu saat ini benar-benar merasa trauma, karena pada saat kejadian gempa pada Rabu, 7 Desember 2016 lalu sebanyak 34 kepala keluarga lari berhamburan menyelamatkan diri.
“Mereka melihat dengan mata kepala rubuhnya rumah di beberapa bagian di Gampong Hagu. Masyarakat kampung Hagu sangat membutuhkan relawan untuk trauma healing, agar semangat masyarakat kami bisa kembali seperti biasa,” ucap Yusuf.
(Diana Seprika | DM)