Banda Aceh-LintasGayo.co: Pasangan Gubernur Irwandi Yusuf-Nova Iriansyah berharap seluruh kandidat Gubernur–baik yang diusung Partai maupun independen–lolos verifikasi dan dapat mengikuti pilkada 2017, sehingga putra-putri terbaik Aceh mendapat kesempatan untuk berkonstribusi membangun Aceh.
“Biar rakyat yang menentukan pilihannya secara demokratis, jujur, dan Adil,” begitu statemen Irwandi-Nova kepada media di kantor KIP Aceh, Rabu 21 September 2016.
Untuk itu, Irwandi-Nova mengingatkan rakyat untuk menjaga pilkada dengan damai aman, dan demokratis.
Komitmen tersebut merupakan langkah untuk mewjudkan “Pilkada Halal” di Aceh. (tarina)






