Pergunakan Dana Desa, Rusli M Saleh : Program Harus Menyentuh Kalangan Perempuan!

oleh

Plt Bupati Bener Meriah RusliRedelong-LintasGayo.co : Plt Bupati Bener Meriah, Rusli M Saleh menegaskan penggunaan dana desa harus menyentuh ke kalangan perempuan.

“Saya mau tanya, tahun ini program untuk ibu-ibu berapa. Kalau dananya sedikit, jangan mau terima. Saya minta Reje Kampung untuk menambah dana untuk program untuk kalangan perempuan. Untuk pemudanya juga harus ditambah,” kata Rusli M Saleh saat membuka acara sosialisasi dana desa di Gedung Serba Guna Kantor Camat Bener Kelifah, Senin 2 Mei 2016.

Rusli M Saleh dengan tegas mengatakan tahun 2016 ini dana desa untuk Kabupaten Bener Meriah sangat besar. Dia meminta kepada aparat kampung untuk bisa menyelesaikan administrasi laporan sebaik mungkin. “Jika tidak bisa bekerja, lebih baik aparat desanya diganti saja,” tegas Rusli.

Dia mengharapkan agar mindset selama ini banyak ibu-ibu yang membuat proposal untuk kegiatan mereka. “Tidak boleh ada lagi hal seperti itu, karena dana desa sudah bisa menampung program-program dari perempuan. Saya juga mengharapkan agar Reje Kampung untuk melibatkan semua komponen masyarakat. Ajak mereka semua membuat program di kampung,” harapnya.

Terkait honor (Tulah : Gayo-red) perangkat Kampung, dibayar apabila sudah menyelesaikan pertanggungjawaban terkait kegiatan yang sudah dikerjakan. “Untuk itu, agar semua tulah kepala kampung cair, Reje Kamoung tolong selesaikan pertanggungjawaban segera mungkin,” tegasnya.

(Man | DM)

Comments

comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.