Agara Community Sukses Gelar Seminar Anti Narkoba

oleh

Banda Aceh-LintasGayo.co: Komunitas mahasiswa asal Aceh Tenggara di Banda Aceh dan Aceh Besar yakni Agara Community pada Sabtu (5/2/2016) bersama sejumlah pendukung menggelar kegiatan seminar Anti Narkoba. Kegiatan ini di gelar di Aula Gedung BKKBN, Lampineung, Banda Aceh.

Ketua Panitia Rini Ritonga kepada LintasGayo.co, Senin (7/2) sore menjelaskan, kegiatan ini digelar mengingat masih tingginya angka pengguna narkoba di Aceh.

“Berdasarkan data, Aceh masuk 5 besar pengguna narkoba terbesar di Indonesia. Karena itu, kita dari Agara Community ingin ikut serta dalam upaya mencegah penyakit sosial yang sangat menghancurkan ini,” jelas Rini mahasiswi Pendidikan Geografi Unsyiah ini.

Rini menambahkan, dalam kegiatan tersebut dihadiri sejumlah pemuda dan mahasiswa dari berbagai organisasi di Banda Aceh dan Aceh Besar. Sedangkan sebagai pemateri, hadir dr. Arif Dian, Duta Mahasiswa Genre, serta aktivis mahasiswa.

“Jadi dengan dihadiri oleh pemateri dari berbagai kalangan, materi yang disampaikan juga lebih berkembang. Namun tetap cakupan kenakalan remaja Aceh saat ini, termasuk narkoba dan isu LGBT,” ungkap Rini.

Sementara itu Ketua Umum Agara Community, Ari Swandi mengucapkan terimakasih kepada seluruh pihak yang telah mendukung,”Kami ucapkan terimakasih kepada pemerintah Aceh dan Kota Banda Aceh, BKKBN, Ikatan Duta Mahasiswa Aceh, serta pendukung lainnya,” demikian Ari Swandi. (Supri Ariu)

Comments

comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.