Banda Aceh-LintasGayo.co: Peradapan di Aceh ada dimana-mana, dari tidur hingga bangun tidur ada peradaban, karena kita merasakan keindahan. Kulinernya enak dan alamnya bagus.
Itu disampaikan Meneteri Pendidikan Anies Baswedan mengawali orasi peradaban di Gedung AAC Dayan Dawood, Unsyiah, Banda Aceh, Rabu 9 Desember 2015.
Anies mengatakan, untuk membicarakan peradaban berarti sumber daya manusia, jika menyangkut manusia maka perlu dipertegas tentang Sehat, terdidik, dan pendidikan karena peradaban diatas kebiasaan dan kebudayaan.
“Karena menyangkut terdidik dan pendidikan maka kedepan harus mengkonsentrasikan Aceh kedepan dengan pendidikan,” kata Anies BBaswedan yang tampil dengan bahasa ilmiah, teratur dan mudah difahami.
Tentu–katanya untuk menjadikan pendidikan unggul yang harus dilakukan adalah membebaskannya dari kepentingan-kepentingan agar genarsi yang tercipta berkualitas
“Peradaban Aceh sudah terjadi ratusan tahun, jangan hancurkan untuk kepentingan 5 tahun atau 10 tahun saja,” demikian Anies Baswedan. (tarina)





