Fikar W Eda Kembali Terbitkan Buku

oleh

Buku Fikar W EdaJakarta-LintasGayo.co : Buku baru penyair nasional asal tanoh Gayo, Aceh, Fikar W. Eda, terbit. “Masih naik cetak. InsyaAllah dalam waktu dekat sudah siap cetak,” kata Fikar W. Eda di Jakarta, Selasa (10/11/2015).

Buku yang berjudul Sepiring Mie Aceh, Secangkir Kopi Gayo, Bertalam Giok Nagan dan diterbitkan Batavia Publishing itu berisi kumpulan puisi-puisi terbaru penyair Peraih penghargaan Taju Alam tersebut.

Dalam sebuah puisi, Jangan Katakan, Fikar menulis:

Jangan katakan laki-laki dari Aceh

Sebelum cincin Giok melingkari jarimu

Jangan katakan perempuan dari Aceh

Sebelum liontin Giok menghiasi lehermu

Jangan katakan laki-laki dan perempuan dari Aceh

Sebelum Kopi Gayo minumanmu

Buku ini dihargai Rp. 55.000. “Harga normal Rp. 55.000. Pre order, dikasih diskon. Jadi Rp. 46.750,” tegas Fikar.

(AF)

Comments

comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.