
Bener Lampahan-LintasGayo.co : Sejumlah pejabat di jajaran pemerintah kabupaten Bener Meriah dan Aceh Tengah, para tokoh masyarakat mulai memasuki komplek rumah duka almarhum Tgk. Iklil Ilyas Leube di Bener Lampahan, Senin 3 Agustus 2015.
Kedatangan mereka dalam menyambut dan mendampingi kehadiran gubernur Aceh Dr. Zaini Abdullah yang dijadwalkan melakukan takziah atas tutup usianya tokoh masyarakat Gayo, Iklil beberapa hari lalu.
Tampak yang sudah hadir, wakil bupati Bener Meriah, Rusli M. Saleh, Dandim 0106, Kapolres Bener Meriah.
Informasinya, bupati Aceh Tengah, Nasaruddin juga akan hadir melakukan takziah bersama gubernur Aceh. Diperkirakan, rombongan Doto Zaini akan tiba setelah shalat Dzuhur. (Kh)