Marguh Iriansyah Bangga Dengan Koreografer Muda Gayo Di Sabang Fair

oleh

Marguh IriansyahSabang-LintasGayo.co : Sekretaris Dinas Kebudayaan Pariwisata Pemuda dan Olahraga (Disbudparpora) Kabupaten Aceh Tengah Marguh Iriansyah mengaku bangga dengan koreografer muda Gayo T. Aga Diwantona atas raihan prestasi di arena Sabang Fair 2015.

“Kita cukup bangga dengan raihan prestasi koreografer muda Gayo T. Aga Diwantona serta adik-adik penari Gayo atas raihan prestasi di arena Sabang Fair 2015. Juara tiga yang berhasil adalah suatu prestasi tersendiri dari tarian yang penuh dinamika dan berfilosofi.”

Demikian kata Marguh Iriansyah ketika dimintai tanggapannya usai pengumuman pemenang lomba tari kreasi baru Sabang Fair 2015, Rabu, 3 Mei 2015 di Tengger Sabang.

Menurut Marguh, tarian “Perempuan Berjangkat Utem” yang diangkat dari kisah realis karya Salman Yoga S tidak kalah dengan tarian lainnya dari 23 Kabupaten/Kota yang ikut serta. Dinamika, koreografer tari serta artistik gerak yang ditampilkan cukup kuat dan mewakili nilai ketangguhan perempuan Gayo, meski demikian kita harus menghormati keputusan dewan juri dan harus berjiwa besar menerima keputusan tersebut.

Selanjutnya Marguh berharap kepada pelatih serta adik-adik penari agar tidak kecewa dan tetap bersemangat, karena masih banyak kesempatan serta even yang memungkinkan kita dapat menjadi yang terbaik. Demikian Marguh Iriansyah selaku Wakil Ketua Kontingen kabupaten Aceh Tengah. (AR)

Comments

comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.