Redelong-LintasGayo.co : Ketua panitia pelaksana acara syukuran CPNSD Bener Meriah formasi angkatan 2014, drh. Sariadi, M.Si kepada wartawan Sabtu (9/5/) mengatakan pihaknya telah menjadwalkan Besok, Minggu (10/5) akan menyelenggarakan hajatan syukuran dengan menjamui dan menyantuni 175 anak-anak yatim di Gedung Olah Raga (GOR) daerah tersebut.
“Kegiatan ini, kami laksanakan sebagai wujud rasa syukur kepada Allah SWT karena kehendaknya kami telah diterima menjadi CPNSD di daerah ini selain itu juga sebagai ajang silaturrahim, sesama tenaga Calon Pegawai Negeri Sipil Daerah (CPNSD) Bener Meriah angkatan tahun 2014,” ungkap Sariadi.
Dalam kesempatan tersebut drh. Sariadi, M.Si menjelaskan sesuai dengan niatan dan hajatan tersebut pihaknya akan mengundang 175 anak yatim dan beberapa panitia menasah untuk diberikan santunan.
“Kita berharap acara tersebut dihadiri oleh pejabat pemerintah daerah dan sejumlah tokoh masyarakat yang telah di undang,” pintanya. (Tim-LG.co)