Blangkejeren-LintasGayo.co : Jalan lintas yang menghubungkan Kabupaten Gayo Lues dan Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya) terancam putus. Kondisi yang labih mengakibatkan tanah turun dan sewaktu-waktu dapat jatuh dan memutuskan jalan.
Salah seroang warga Blangkejeren, Burhanuddin, Jum’at (30/1/2015) mengatakan kondisi tersebut terjadi sepanjang lebih kurang 50 meter dan terletak tepat di basecamp PT. Pelita Nusa Perkasa. “Kondisi tanahnya labil, bisa juga dikarenakan oleh muatan kenderaan besar yang melintas terlalu berlebihan sehingga jalan tak mampu menampung bebannya, faktor lain dikarenakan curah hujan yang tinggi beberapa waktu lalu,” sebut Burhanuddin.
Dijelaskan, para pengendara yang melintas di kawasan mengaku kesulitan, selain badan jalan yang sudah turun juga terdapat lubang yang sewaktu-waktu dapat menyebabkan kecelakaan.
“Jalan itu kewenangannya ada di provinsi, jadi kami harap ada penanganan serius sebelum badan jalan ini benar-benar putus,” jelasnya.
Harapan senada juga di sampaikan Mukmin warga Kota Panjang. Dia meminta Pemkab Gayo Lues, harus menyurati Pemerintah Aceh agar badan jalan yang rusak dan berlubang bisa dengan segera diperbaiki, sebab akses jalan tersebut merupakan penghubung antara Kecamatan Blangkejeren dengan kecamatan lain yang banyak dilintasi warga.
“Mungkin pihak berwenang di provinsi tidak tahu masalah ini, jadi Pemkab yang harus punya inisiatif menyuratinya duluan. Hal ini untuk demi keselamatan pengguna jalan dan ekonomi masyarakat tidak lumpuh,” demikian Mukmin.
(Anuar Syahadat | DM)