Takengon–LintasGayo.co: Komisi Independen Pemilihan (KIP) Aceh Tengah menjadwalkan akan melakukan rekapitulasi perolehan suara Pemilu Legislatif 2014, Senin pagi 21 April 2014 bertempat di hotel Renggali Ujung Baro Takengon.
Informasi ini diterima LintasGayo.co dari salah seorang pimpinan partai politik, PDA, Syaiful, Minggu 20 April 2014. ‘Saya telah menerima undangan rekapitulasi yang dilakukan besok pagi di hotel Renggali,” kata Syaiful.
Terpisah, ketua PNA Aceh Tengah, Ibnu Sakdan menyatakan belum menerima undangan mengikuti pleno penghitungan suara oleh KIP Aceh Tengah tersebut. “Kami belum terima undangan, dan jikapun ada kami tidak hadir karena PNA menolak hasil Pemilu,” kata Ibnu Sakdan alias Sapu Arang ini.
Informasi yang dihimpun media ini, sebanyak 13 PPK sudah menyerahkan hasil rekapitulasi perolehan suara ke KIP Aceh Tengah. Satu kecamatan, yakni PPK Bebesen masih belum menyerahkan karena masih melakukan rekapitulasi suara untuk tingkat DPRK Aceh Tengah hingga sabtu malam ini.
Keterlambatan ini disebabkan adanya keberatan dari beberapa peserta Pemilu atas hasil rekapitulasi perolehan suara di kecamatan tersebut. Dan malam ini juga proses tersebut mesti rampung.
Hingga berita ini diterbitkan, Ketua KIP Aceh Tengah, Marwansyah tidak berhasil dikonfirmasi, Telepon selularnya tidak aktif dan pesan singkat yang dikirimkan juga tidak kunjung dibalas. (GM)