Pak Nas tugaskan Ippemata cari lahan untuk asrama mahasiswa Aceh Tengah

oleh
Bupati Aceh Tengah saat lantik pengurus Ippemata Banda Aceh. (LGco-Tarina)
Bupati Aceh Tengah saat lantik pengurus Ippemata Banda Aceh. (LGco-Tarina)

Banda Aceh-LintasGayo.co : Pada acara pelantikan pengurus Ikatan Pemuda Pelajar Mahasiswa Aceh Tengah (IPPEMATA) Banda Aceh tadi malam, Sabtu (15 Maret 2014) di Gedung PMI, Neusu, Banda Aceh Bupati Aceh Tengah Ir. H. Nasaruddin dalam kata sambutannya mengungkapkan, hingga kini pemerintah Aceh Tengah belum bisa membangun asrama mahasiswa di Banda Aceh akibat belum ditemukannya lahan yang strategis, terang Ir. H. Nasaruddin dihadapan para tamu dan seratusan mahasiswa.

H. Nasaruddin menjelaskan, sebelumnya dua tahun yang lalu dirinya sudah meminta kepada Tokoh Masyarakat Gayo di Banda Aceh untuk mencari lahan yang strategis untuk pembangunan asrama mahasiswa, namun sampai saat ini belum ada lahan yang cocok di mata pengurus mahasiswa juga pemerintah Aceh Tengah sendiri.

“Kita sudah mencari, namun belum ada yang cocok,” kata H. Nasaruddin.

Karena itu, H. Nasaruddin meminta kepada pengurus baru untuk mendiskusikan dan ikut membantu untuk mencari lahan yang cocok untuk dibangun asrama,”Saya sebagai salah satu penasehat Ippemata menugaskan seluruh pengurus untuk membantu pemerintah daerah dan para pembina Ippemata lainnya untuk mencari lahan yang cocok,”

H. Nasaruddin juga mengucapkan banyak terimakasih kepada seluruh mantan pengurus Ippemata periode sebelumnya,”Terimakasih untuk tenaganya yang sudah disumbangkan buat Ippemata selama ini. Saya berharap Ippemata terus ikut bekerjasama membantu pemerintah dalam membangun Aceh Tengah menajdi yang lebih baik lagi,” demikian H. Nasaruddin. (Supri Ariu)

Comments

comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.