Sulaiman Ismail : Gayo Butuh Media Cetak Harian

oleh
Sulaiman Ismail

20130925_133413Bale Redelong – Lintas Gayo : Tokoh pers yang bisa dikatakan menasional, Sulaiman Ismail mengungkapkan impiannya jika Gayo itu butuh media cetak berupa koran harian.

“Gayo mesti punya harian cetak dengan berita-berita tentang banyak hal dari Gayo”, kata redaktur Koran Merapi (group Kedaulatan Rakyat) Yogyakarta ini sebelum terserang Stroke 2 tahun silam ini kepada Lintas Gayo di Bale Simpang Tige Redelong, Rabu 25 September 2013.

Diakuinya, memang ada beberapa media online dari Gayo, Lintas Gayo salah satunya, namun belum menyentuh pembaca hingga ke pelosok Gayo.

“Media online seperti Lintas Gayo memang tak terbatas jumlah pembacanya bahkan luar negeri sekalipun, namun kita perlu memperluasnya hingga pelosok Gayo dengan menerbitkan media cetak harian”, kata pria kelahiran Bale Simpang Tige Redeleng 67 tahun silam ini.

Untuk mewujudkan keinginan ini, menurut dia, pelaku jurnalistik Gayo perlu berkumpul dan duduk membahas langkah-langkah yang mesti ditempuh kedepannya. “Perlu duduk bersama dan tentu dengan melibatkan sosok-sosok yang memiliki perhatian terhadap pentingnya pemberitaan dalam membangun Gayo”, ujar Sulaiman Ismail.

Sosok berperawakan kecil berkulit gelap ini merupakan salah seorang wartawan senior yang berasal dari Gayo selain Hamzah Ibrahim yang berdomisili di Bandung Jawa Barat, Lukman Hakim di Jakarta dan beberapa wartawan senior lainnya.

Serangan Stroke membuat Sulaiman Ismail yang tidak dikaruniai anak ini terpaksa pulang kampung dan dirawat oleh keponakannya, di Bale Simpang Tige Redelong. Dan amatan Lintas Gayo kondisi kesehatannya sangat memprihatinkan, perlu penanganan medis secara serius memperingan penyakit yang dideritanya. (Kha A Zaghlul)

Comments

comments

No More Posts Available.

No more pages to load.