Selama 10 Hari, 4 ekor Gajah BKSDA Usir Gajah Liar di Pintu Rime Gayo

oleh
Gajah terlatih pengusir gajah liar di Pintu Rime Bener Meriah. (Kha A Zaghlul)
Gajah pterlatih pengusir gajah liar di Pintu Rime Bener Meriah. (Kha A Zaghlul)
Gajah terlatih pengusir gajah liar di Pintu Rime Bener Meriah. (Kha A Zaghlul)

Pintu Rime Gayo – LintasGayo : Sebanyak 4 ekor gajah terlatih didatangkan oleh Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Aceh ke Kilometer 40 Pintu Rime Gayo Bener Meriah untuk mengusir puluhan gajah yang meresahkan warga setempat.

Menurut Wakdi, seorang petugas BKSDA Aceh saat ditemui di lokasi dimana 4 gajah itu ditempatkan, Minggu 18 Agustus 2013, mereka tiba di Pintu Rime Gayo sejak kemarin atas permintaan Pemerintah Kabupaten Bener Meriah mengusir sekitar 30 ekor gajah liar yang merusak lahan pertanian dan perkebunan di kawasan itu.

“Selama 10 hari kedepan dimulai besok kami mengiring gajah-gajah terlatih ini mengusir gajah-gajah yang meresahkan warga disini,” kata Wakdi.

Amatan LintasGayo di lokasi sisi jalan Lintas Gayo sekitar 40 Kilometer dari arah Bireuen itu, 4 ekor gajah peliharaan BKSDA Aceh ini menjadi tontonan warga yang melintas. (WA)

Comments

comments

No More Posts Available.

No more pages to load.