Aceh Tengah Tambah 52 Ruangan Khusus Penanganan Pasien Covid-19 di RSUD Datu Beru

oleh
Jubir Covid-19 Aceh Tengah, dr. Yunasri

TAKENGON-LintasGAYO.co : Mengantisipasi lonjakan kasus konfirmasi positif Covid-19, Aceh Tengah akan menambah 52 ruangan khusus penanganan pasien Covid-19.

Juru Bicara Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Aceh Tengah, dr. Yunasri, M.Kes saat konferensi pers bersama wartawan mengatakan, penambahan 52 ruangan khusus itu berada di RSUD Datu Beru Takengon.

“Kemarin saat rakor di Banda Aceh, sudah disetujui penambahan 52 ruangan penanganan khusus pasien Covid-19 di Datu Beru,” kata Yunasri, Jum’at 7 Agustus 2020.

Dijelaskan lagi, pemungsian puluhan ruangan itu akan diresmikan pada 10 Agustus 2020 nanti. “Kalau tidak ada halangan, akan difungsikan pada 10 Agustus nanti,” ujar Yunasri.

“Akan ada rehab fisik di ruangan Anyelir dan Teratai yang nantinya akan digunakan merawat pasien Covid-19,” demikian Yunasri menimpali.

[Darmawan]

Comments

comments

No More Posts Available.

No more pages to load.