Partai Golkar Adakan Maulid Nabi dan Santunan Anak Yatim di Lokop Serbejadi

oleh

LOKOP SERBEJADI-lintasGAYO.co : Keluarga Besar Partai Golongan Karya (Golkar) Kecamatan Lokop Serbejadi Aceh Timur mengadakan acara maulid nabi dan santunan anak yatim pada Sabtu 6 Januari 2018 di Masjid Raya Suhada.

Anggota DPRK Aceh Timur Ir Kasad M.Ap sekaligus ketua Partai Golkar Aceh Timur kepaada LintasGAYO.co pada Senin 8 Januari 2018 berharap kegiatan ini bisa membangun silaturrahmi yang kuat dan mewujudkan warga yang bersatu dan kompak demi membangun negeri dimasa yang akan datang.

“Alhamdulillah kita dapat berbagi walau sedikit semoga berkah dunia dan akhirat,” kata Ir Kasad M Ap.

Kegiatan yang menyantuni puluhan anak yatim se-Kecamatan Lokop Serbejadi ini juga diisi ceramah Maulid oleh Ustadz Husaini Sasa, S. SY dari  Bener Meriah [Ismail/ZR]

Comments

comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.