Kawanan Gajah Liar Dekati Pemukiman, Warga PRG Bener Meriah Trauma

oleh
Gajah liar di Pintu Rime Gayo

REDELONG-LintasGAYO.co : Warga dusun Sedongo Kampung Arul Gading Kecamatan Pintu Rime Gayo (PRG) Kabupaten Bener Meriah dipimpin Camat, Danramil serta tim Conservation Response Unit (CRU) Sayeng kembali melakukan penggiringan gajah liar yang masuk ke perkebunan warga setempat, Sabtu 26 Agustus 2017.

“Warga juga merasa khawatir dan trauma akan bersinggungan dengan kawanan gajah liar tersebut yang sangat berpotensi jatuhnya korban jiwa,” ungkap Camat PRG, Iwan Pasha didampingi Danramil 09 Kapten CZU Aep Mukran Khalid.

Dikatakan, rombongan kawanan gajah liar tersebut kurang lebih berjumlah 9 ekor yang tidak mau beranjak dari perkebunan dan pemukiman warga.

“Saat ini masih diupayakan untuk menggiring kawanan gajah liar tersebut menuju habitatnya di daerah gunung Goh menyeberangi sungai Peusangan Kampung Pantan Lah Kecamatan Pintu Rime Gayo,” kata Camat.

Secara teknis, timpalnya, penggiringan tersebut turut dilakukan oleh Tim CRU Sayeng yang dipimpin Danpos CRU, Lubis dibantu 4 orang Mahot atau penunggang gajah jinak.

Dilaporkan, penggiringan juga menggunakan ledakan mercon dan cara manual tidak menggunakan gajah jinak terlatih. [WA]

Comments

comments

No More Posts Available.

No more pages to load.