
BANDA ACEH-LintasGAYO.co : Pekan Keterampilan Seni Pendidikan Agama Islam (PENTAS PAI) ke-III yang dilaksanakan sejak 21 s.d 23 Juli 2017 berakhir dan ditutup secara resmi pada Senin 24/07/2017 di Taman Ratu Syafiatuddin, Lamprit Banda Aceh.
Ketua panitia Syaifuddin dalam sambutannya mengatakan para peserta yang ikut adalah peserta terbaik namun harus ada juara untuk kegiatan ini.
“Kami mengantarkan seluruh peserta dengan do’a semoga sampai tujuan dengan selamat,” kata Syaifuddin.
Sementara Kepala Dinas Pendidikan Drs. Laisani, M.Si sebelum menutup kegiatan berharap semoga PENTAS PAI bisa meraih juara terbaik di tingkat nasional nantinya.
“Apalagi Aceh akan menjadi tuan rumah pada PENTAS PAI tingkat Nasional nantinya,” kata Laisani bernada optimis.
Turut hadir pada acara tersebut Kakanwil Aceh Drs. H. M. Daud Pakeh, Kepala Dinas Pendidikan Aceh, Biro Isra Setda Aceh, Komisi V DPRA, Ketua Majelis Pendidikan Aceh, Ketua Majelis Ulama Aceh, Kepala Bidang di Kanwil Aceh, Kepala Bidang Dinas Pendidikan Aceh. [Zuhra Ruhmi]