Takengon-LintasGayo.co.: Ribuan massa diperkirakan akan memadati lapangan Belang Bebangka, kecamatan Pegasing Aceh Tengah dalam rangka kampanye akbar kandidat calon bupati Aceh Tengah periode 2017-2022 Alamsyah Mahmud Gayo dan Anda Suhada MM Tamy, Minggu 5 Februari 2017.
Pasangan yang di usung Partai Aceh dan Partai Gerindra tersebut akan berorasi dihadapan massa pendukungnya.
“Kita akan merahkan lapangan kebanggaan masyarakat Gayo tersebut” ujar Pima Pratama salah seorang tim pemenangan pasangan calon bupati dan wakil bupati yang populer dengan sebutan “Amanah” itu, Rabu 1 Januari 2017.
Melalui LintasGayo.co Pima mengatakan komedian nasional Kiwil dan Daus Mini direncanakan akan hadir untuk memeriahkan kampanye akbar tersebut.
“Mas Kiwil dan Daus Mini direncanakan akan hadir, semoga tidak ada kendala. Selain itu juga kita akan hadirkan atraksi budaya, kesenian kita seperti Didong, Saman dan kesenian yang lain,” ujar Pima.
Kiwil merupakan komedian nasional yang diketahui memiliki atensi khusus terhadap Gayo, Aceh Tengah terutama dari sektor pariwisata.
Alamsyah Mahmud Gayo dan Anda Suhada mendapat kesempatan melaksanakan kampanye urutan terakhir pada tahapan pilkada di Aceh tengah sebelum memasuki minggu tenang pilkada. (AK)