Takengon-LintasGayo.co : Seribuan lebih anak- anak yatim piatu berasal dari dua Kabupaten di wilayah Gayo ngumpul dan berbuka puasa bersama (Bubar) di tempat kediaman H.Ir.Tagore AB masalah satu senator DPR- RI yang berasal dari Dapil Aceh, kehadiran anak- anak tersebut diundang sengaja oleh Bung Tagore untuk disantuni sembari berbuka bersama keluarganya di Rumah Merah (Ilang) Takengon, Sabtu (02/07/16).
Selain anak- anak yatiim piatu, terlihat hadir dalam acara tersebut Shabela AB (Balon Bupati Aceh Tengah 2017) adik kandung Tagore, Arwen Mega, sejumlah tokoh politik, tokoh agama dan tokoh masyarakat, imam Mukim serta reje -reje Kampung dari Kabupaten Aceh Tengah dan Bener Meriah.
Ir.Tagore AB dalam kesempatan tersebut dihadapan peserta Bubar mengatakan pemberian menyayangi dan menyantuni anak-anak yatim merupakan kewajiban sekaligus perintah agama serta amanah dari UU D 1945, karenanya bagi kita orang yang beriman dan sedikit memperoleh rezeki maupun harta yang di amanah kan Allah SWT, wajib menjalankan perintah ini, selain Shalat 5 waktu setiap harinya
“Ini perintah apalagi saya masih melihat diantara anak yatim yang hadir masih terlihat berasal dari anak-anak keluarga konflik, jika tidak kita lagi yang menyayangi mereka siapa lagi,” tanya mantan Bupati Bener Meriah itu.
Disebutkan, baginya memberikan santunan terhadap anak-anak yang kehilangan kasih sayang dari orang tuanya itu merupakan kegiatan rutinitas sejak puluhan tahun, baik semasa dia menjabat di Aceh Tengah maupun di Bener Meriah
“Menyantuni anak-anak yatim ini, telah menjadi rutinitas saya dan keluarga dari dulu, dan diharapkan hal ini dapat menjadi motivasi bagi mereka yang memiliki rezeki untuk menyayangi dan menyantuni anak- anak yatim, jika semua kita peduli maka mereka yang kehilangan kasih sayang akan merasa terayomi, dan gembira, berbahagialah bagi orang muslim yang beriman dapat tergugah hatinya untuk menyantuni anak- anak yatim ini,” terang suami Ny.Meutia Fauziah Tagore AB.
Pantauan LintasGayo.co di kediaman Bung Tagore AB, para anak yatim yang hadir didampingi pengasuhnya dari masing masing Kampung, pembagian santunan berjalan lancar dan tertib, turut membagikan santunan istri Tagore AB dan keluarga. (GM)





