Blangkejeren-LintasGayo.co : Lempuh FC memastikan diri ke babak final turnamen sepak bola piala Bupati Gayo Lues 2015, setelah pada babak semifinal menang atas Persikota FC dengan score 2-1, Sabtu 19 September 2015 di Lapangan Yonif 114 Gayo Lues.
Dengan kemanangan itu, Lempuh FC akan menemani Durin FC yang sudah lebih dulu memastikan tempat di babak final, setelah menang tipis 1-0 atas Penampaan FC yang berlangsung kemarin, Jum’at 18 September 2015.
Salah seorang pemain Lempuh FC, Atip mengaku pertandingan hari ini menguras tenaga. “Cukup sengit pertandingannya, dan keberuntungan kepada kami,” ujarnya.
Pertandingan final akan berlangsung Minggu 21 September 2015, antara Lempuh FC vs Durin FC dan perebutan tempat ketiga Persikota FC melawan Penampaan FC.
(Bobi Mulya | DM)