Jagong Jeget-LintasGayo.co : Camat Jagong Jeget, Fauzan, SE memberikan apresiasi kepada keluarga besar MTsN Jagong Jeget, dimana dalam memperingati hari jadi nya ke-6 madrasah tersebut menggelar aneka lomba bagi siswa SD sederakat se-Kecamatan Jagong. Apresiasi tersebut diucapkan saat menutup sekaligus pengumuman pemenang aneka lomba di halaman madrasah setempa, Senin 16 Maret 2015.
“Siswa madrasah bisa menunjukkan kompetensinya, dengan aneka lomba ini otomastis gairah pendidikan di Kecamatan Jagong akan semakin bersinar. Yang penting terus semangat,” ucapnya.
Kedepannya, pihak kecamatan akan memfaslitasi kegiatan serupa. Dan bila kegiatan serupa digelar tahun depan, dia berjanji akan memperlombakan piala bergilir camat Jagong Jeget.
“Tahun depan, kecamatan yang akan memgasilitasinya, dengan penyelenggara tetap MTsN Jagong,” katanya.
Terpisah, Kepala MTsN Jagong Ahmad Dardiri, MA mengucapkan terimakasih kepada seluruh guru dan pegawai, para siswa madrasah dan para kepala dan guru SD/MI yang telah ikut berpartisispasi menyukseskan aneka lomba ini.
“Terimakasih semuanya, kepada para guru, pegawai, siswa, kepala dan guru SD/MI se-kecamatan Jagong, dan Camat yang berkenan untuk hadir sebagai inspektur upacara dan acara penutupan dan pengumuman aneka lomba, dan berkenan juga untuk memberikan sambutan dan memberikan piala kepada para pemenang,” ujarnya.
Berikut pemenang aneka lomba dalam rangka Milad ke-6 MTsN Jagong :
- Cerdas Cermat Tingkat SD/MI se-kecamatan Jagong
Juara 1 : SDN 3 Jagong Jeget
Juara 2 : SDN 2 Jagong
Juara 3 : MIN Jagong - Lomba Hifdzil Qur’an Juz 30
Juara I : Sri Sastika Hasanah
Juara 2 : Miftakhul Rusydi
Juara 3 : Neli Gunara - Lomba Pidato bahasa Indonesia
Juara I : Sri Sastika Hasanah
Juara II : Ratna Fitriani
Juara III : Sumiati - Cabang Pidato Bahasa Arab
Juara I : Eva Khofifah
Juara 2 : Bengi Itawari
Juara 3 : M. Fitriansyah - Pidato Bahasa Inggris
Juara 1 : Puji Rahayu
Juara 2 : Nikmaturofingah
Juara 3 : Gusrarega Alfazaena - Pertandingan Bulu Tangkis khusus Putri
Juara 1 : Lasa Fajriati Alfi
Juara 2 : Veni Fitria Febriyanti
Juara 3 : Wulan Agustina - Pertandingan Futsal Khusus MTsN Jagong
Juara 1 : Kelas VIII-3
Juara 2 : Kelas VII-2
Juara 3 : Kelas IX-1
(Wein Mutuah)





