Banjir Landa Kabupaten Bireuen

oleh

Bireuen-LintasGayo.co : Tingginya curah hujan akhir-akhir ini menyebabkan beberapa daerah di Kecamatan Bireuen terendam banjir. Akbiatnya, sejumlah kerusakan, baik itu milik pribadi warga atau sejumlah sarana dan prasarana umum, seperti jembatan, saluran dan jalan.

Anggota DPRK Bireuen, Muchlis Rama saat berkunjung kelokasi, Sabtu 22 Nopember 2014 lalu mengatakan, ada beberapa Desa yang terkena banjir. Diantara Desa (Gampong-red) yang kami kunjungi, Abeuk Usong, Kecamatan Jeumpa merupakan salah satu Desa yang juga rusak parah akibat terjangan banjir, beberapa rumah warga roboh, antaranya rumah Marzuki Ahmad, rumah kak Syarbani, rumah Toke Tayeb dan beberapa rumah lainnya, bahkan ada warga yang sampai harus mengutip alat perlengkapan dapurnya di persawahan karena di bawa arus banjir.

“Selain itu, Jembatan penghubung antara Desa Abeuk Usong dengan Mon Mane yang di kenal warga dengan “Tutu Nek Bad” (Jembatan Nek Bad) ikut runtuh ke dasar alur sungai, sehingga ekses pulang pergi bagi warga menjadi sangat sulit,” ungkap Muchlis Rama yang di dampingi Camat Jeumpa.

Kepala Desa Abeuk Usong M. Dahlan (Tgk Aji) menambahkan, tidak hanya itu, jalan Cot Bruek salah satu jalan alternatif yang sering di gunakan pelajar untuk ke sekolah SMP dan SMK bahkan MIN dan SD juga rusak akibat arus banjir, jalan itu juga sering di gunakan warga menuju jalan negara, demikian juga petani.

“Kami sangat mengharap Pemerintah bisa memperbaiki jalan dan saluran yang sudah rusak,” ujarnya.

Baik, Anggota DPRK Bireuen Muchlis Rama dan Camat Jeumpa Surya S. Sos yang di tanya tentang sejumlah gampong (Desa) yang menjadi langganan banjir semalam mengungkapkan, Kecamatan Jeumpa memiliki 42 Desa (Gampong-red) dengan 5 kemukiman, sebenarnya hampir semua Desa terimbas akibat banjir, namun beberapa desa kondisinya lumayan parah yaitu,Desa Abeuk Usong, Blang Seupeung, Mon Mane, Paloh Silimeng, Cot Iboeh, Kuta Meuligoe, Paloh Panyang, Blang Rheum, Tupok Tunong, Tupoek Baroeh, Pulo Lawang dan Blang Mee. Bahkan menurut Camat Jeumpa di Desa Paloeh Panyang ada rumah yang runtuh akibat longsor saat hujan deras terjadi.

Usai berkunjung ke beberapa lokasi tersebut, Muclis Rama anggota DPRK Bireuen pemilihan dapil Jeumpa-Juli, menuturkan rasa hiba yang mendalam atas apa yang harus di hadapi warga.

“Kami dari DPRK akan coba melakukan upaya-upaya agar dapat meringankan beban yang di hadapi masyarakat, kami juga akan coba ajak eksekutif untuk sama – sama mencari solusi untuk ini,” ungkapnya prihatin.

(Tarmizi A Gani | DM)

Comments

comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.