Bireuen-LintasGayo.co : Sebuah Pabrik pengumpul olahan kapas yang terletak di Desa Cot Geurudong Kecamatan Jempa-Bireuen Rabu (5/11/2014) sekira pukul 12.00 Wib ludes terbakar. Akibatnya, sebanyak 23 ton kapas dan satu mesin olahan tak bisa digunakan lagi.
Dari informasi yang dihimpun media ini dari pemilik pabrik, Saifuddin mengarakan, kebakaran terjadi pada saat pabrik yang dikelolanya itu tengah memproduksi kapas (sedang beroperasi).
“Sumber api muncul pertama kali dari kawat listrik yang terhubung ke mesin penggiling kapas,” ujar Saifuddin.
Akibat kebakaran tersebut, Saifuddin mengtakan mengalami kerugian sekitar 84 juta Rupiah. Api baru bisa dijinakkan setelah 6 unit mobil pemadam kebakaran datang.
(Tarmizi A Gani | DM)





