Raidin Pinim Siap Jadi Ketua KP3 ALA Aceh Tenggara

oleh

KUTACANE-LintasGAYO.co : Bupati Aceh Tenggara Drs. H. Raidin Pinim, M.AP menyatakan siap jadi Ketua Umum Komite Persiapan Pembentukan Provinsi Aceh Leuser Antara (KP3 ALA )Aceh Tenggara.

Hal ini disampaikan Bupati Gayo Lues melalui Kabag Humas, Drs. Buniyamin S via seluler, Sabtu (19/09/2020).

Buniyamin menerangkan, hari ini Bupati Gayo Lues H.Muhammad Amru beserta Wakil Ketua DPRK Gayo Lues, H. Ibnu Hasyim telah menyambangi Pendopo Bupati Aceh Tenggara sebagai tindaklanjut, dikarenakan Raidin Pinim berhalangan hadir dalam pertemuan empat daerah serumpun di opsroom Sekdakab Gayo Lues, Jum’at (18/9) kemarin.

“Setelah Bupati Amru dan Wakil DPRK Ibnu Hasyim melakukan diskusi panjang dengan Bupati Raidin tentang masa depan Provinsi ALA, akhirnya Bapak Raidin nyatakan siap menjadi ketua umum KP3 ALA Aceh Tenggara,” ujarnya.

Buniyamin menjelaskan, sikap Bupati Aceh Tenggara yang telah memantapkan diri sebagai Ketua KP3 ALA Aceh Tenggara sudah pasti membuat perjuangan provinsi ALA semakin bergelora.

“Secara otomatis sikap Bupati Raidin semakin membuat para pejuang provinsi ALA semakin bergairah,” katanya.

Buniyamin menambahkan, usai melakukan pertemuan dengan Bupati Aceh Tenggara, perjalanan Bupati Amru dan Wakil Ktua DPRK Ibnu Hasyim akan terus berlanjut, mereka juga akan menyambangi Bupati Singkil dan Subusalam yang kebetulan juga tak bisa hadir dalam pertemuan kemarin.

[Ril/DM]


Ikuti channel kami, jangan lupa subscribe :

Comments

comments

No More Posts Available.

No more pages to load.