Perjuangkan Aspirasi Masyarakat di Daerah Terisolir, 6 Pemuda Samarkilang Ikut Aksi APAH di DPRA

oleh

BANDA ACEH-LintasGAYO.co : Sebanyak enam orang pemuda yang berasal dari Samarkilang yang merupakan daerah terisolir di Kabupaten Bener Meriah, ikuti aksi Aliansi Pemuda Wilayah Tengah (APAH) di Gedung DPR Aceh, Jum’at 25 September 2020.

Salah seorang pemuda, Akub kepada LintasGAYO.co, dirinya bersama lima pemuda lainnya yang berasal dari Samarkilang ikut aksi tersebut bersama puluhan pemuda wilayah tengah lainnya, hanya untuk menyampaikan aspirasi masayarakat di daerah terisolir di Aceh.

“Kami mewakili masyarakat di daerah terisolir di Aceh, meminta DPR Aceh untuk membuka mata kembali terkait niat pembatalan proyek tahun jamak yang menurut kami sangat bermanfaat bagi masyarakat di daerah terisolir,” kata Akub.

Akub yang juga ikut berorasi dalam aksi tersebut menambahkan, DPRA kini telah membangun kebencian dengan masyarakat yang tinggal di daerah terisolir dan hanya mementingkan dirinya dan elite kelompoknya.

“Untuk itu kami menyuarakan masyarakat di daerah terisolir, jika DPRA ngotot untuk membatalkan proyek multi years maka dengan senang hati kami akan mendukung perjuangan pemekaran provinsi Aceh Leuser Antara (ALA),” tegasnya.

Tak lupa mereka pemuda dari Samarkilang, memakai topeng wajah salah seorang anggota DPR Aceh Dapil 4 Aceh Tengah dan Bener Meriah, Bardan Sahidi yang selama ini getol menyuarakan penolakan proyek multi years tersebut.

“Kami kini tak memiliki wakil lagi di DPR Aceh, wakil yang kita pilih malah ikut-ikutan membatalkan proyek multi years yang sangat bermanfaat bagi kami di wilayah pelosok negeri ini. Itu sama saja seperti penghianat,” tandasnya.

[Darmawan]


Ikuti channel kami, jangan lupa subscribe :

Comments

comments

No More Posts Available.

No more pages to load.