Ippemata akan gelar Didong Jalu Mahasiswa Gayo Banda Aceh versus Medan

oleh
Didong Klub Siner Jaya Pegasing

IPPEMATA_logoBanda Aceh-LintasGayo.co : Sebuah even seni budaya Gayo, Didong Jalu akan kembali digelar di Banda Aceh. Namun kali ini sangat beda dengan even sejenis sebelumnya karena dilakoni bukan oleh kelop-kelop Didong yang sudah dikenal selama ini sebagai kelop Didong Jalu, namun oleh mahasiswa Gayo yang merantau di Banda Aceh dan Medan Sumatera Utara.

Ajang bertema “Membangun Seni dan Budaya Kabupaten Aceh Tengah pada Mahasiswa” ini digagas oleh Ikatan Pemuda Pelajar Mahasiswa Aceh Tengah (IPPEMATA) Banda Aceh dan rencananya digelar Sabtu 17 Mei 2014 di Taman Budaya.

Namun menurut ketua Panitia, Anggi Gunawan, Rabu 14 Mei 2014, mereka masih terkendala dana yang belum terpenuhi sesuai kebutuhan. “Kami masih kekurangan dana menggelar even tersebut,” ujar Anggi.

Karena kendala itu, even ini terpaksa di undur yang waktunya belum ditentukan. “Kami akan segera melakukan rapat evaluasi untuk membahas pendanaan dan jadwal pelaksanaan kegiatan,” kata Anggi yang juga kerabat ceh ternama Mahlil. (khalis)

Comments

comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.