TAKENGON-LintasGAYO.co : Sampah yang bertebaran di seluruh penjuru lapangan pacuan kuda Blang Bebangka, hingga saat ini masih dibiarkan.
Sampah-sampah itu, berasal dari pelaksanaan PON ke-XXI Aceh-Sumut cabang olahraga berpacu kuda beberapa waktu lalu.
Pelaksanaan PON ini memang menyita perhatian warga Aceh, hingga berkumpul di lapangan tersebut dengan jumlah orang terbanyak mencapai 100 ribu lebih.
Namun, sayang serakan sampah seakan tak ada yang peduli, hingga menimbulkan sumber penyakit.
Pantauan LintasGAYO.co, sampah-sampah tersebut menjadi sarang Lalat, dan kini menyebar ke rumah-rumah penduduk disekitaran lapangan Blang Bebangka.
Seorang ibu rumah tangga, Ria mengeluhkan populasi lalat terus meningkat dari hari ke hari.
“Ini sudah tidak bisa dibiarkan, ini sumber penyakit. Pemerintah harus hadir,” katanya, Rabu 3 Oktober 2024.
Sebelumnya informasi yang dihimpun LintasGAYO.co, kandang kuda di lapangan Blang Bebangka sempat dilakukan fooging usai banyaknya populasi lalat di kandang tersebut usai kuda-kuda PON itu kembali ke daerahnya.
Kini, lalat-lalat itu sudah berada di rumah-rumah warga, dan sampah yang berserakan belum dibersihkan.
[Darmawan]