TAKENGON-LintasGAYO.co : Kebakaran yang terjadi di Kampung Pulo Gele, Kecamatan Bintang, Aceh Tengah menghanguskan dua unit rumah warga.
Demikian disampaikan Kalaksa BPBD Aceh Tengah, Andalika, Rabu 15 November 2023.
“Belum diketahui penyebab dari kebakaran itu,” kata Andalika.
Katanya lagi, dalam memadamkan api, pihaknya menurunkan satu unit damkar dari Posko Bintang, dibantu 3 unit dari Posko Induk.
“Api sudah dapat dipadamkan,” ujarnya.
Berita Terkait :
Sementara itu, Camat Bintang, Ervan mengatakan, atas kejadian itu, pemilik rumah Zuhri dan Bastiana terpaksa dilarikan ke Puskesmas.
“Keduanya shock melihat rumahnya terbakar,” katanya.
Menurut Ervan kedua rumah yang terbakar adalah milik Keluarga Zuhri dan Inen Kasir. Satu rumah, kosong saat kebakaran terjadi.
“Saat ini, keluarga pemilik rumah mengungsi ke rumah kerabat terdekat,” sebutnya.
[Darmawan]