Lobby RS Regional Blang Bebangka Runtuh, Tim Ahli Kontruksi Serahkan Hasil Investigasi ke Polda Aceh

oleh

TAKENGON-LintasGAYO.co : Tim dari Politeknik Negeri Lhokseumawe yang ditunjuk sebagai tim ahli kontruksi runtuhnya lobby Rumah Sakit Regional Blang Bebangka, Pegasing telah menyerahkan hasil investigasinya ke Polda Aceh.

Hal ini disampaikan oleh ketua tim ahli kontruksi, Faisal Rizal. “Hasil investigasi setebal 112 halaman sudah kita serahkan ke penyidik Unit 1 Subdit 3 Ditreskrimsus Polda Aceh hari ini,” kata Faisal, Rabu 11 Januari 2023.

Ia menyebutkan, dalam hasil investigasi pihaknya termuat secara umum gambaran apa yang diperoleh oleh tim ahli, terkait struktur dan indikasi kegagalan kontruksi.

“Masalah hasil, bukan wewenang kita menyampaikan ke publik. Silahkan tanyakan ke Polda. Yang jelas isinya analisa struktur bangunan, hasil uji material dan analisa hasil pemeriksaan di lokasi reruntuhan,” katanya.

Faisal mengatakan, tugas tim ahli sejak laporan tersebut diserahkan sudah selesai. Ia berharap, hasil investigasi tersebut dapat membantu penyidik dalam mengungkap kasus ambruknya loby rumah sakit yang belum beroperasi itu.

[Darmawan]

Comments

comments

No More Posts Available.

No more pages to load.