Desak Kepala Sekolah Mundur, Wali Murid Blokir SDN 1 Pegasing

oleh

TAKENGON-LintasGAYO.co : Wali murid di SDN 1 Pegasing yang terletak di Kampung Ie Reulop memblokir sekolah tersebut lantaran kesal dengan pola tingkah kepala sekolah.

Salah seorang wali murid yang enggan disebut namanya kepada LintasGAYO.co mengatakan, kekesalan wali murid ditumpahkan dengan menutup sementara sekolah tersebut.

“Kepala sekolah yang sudah dua tahun ini memimpin sekolah ini tidak becus mendidik anak-anak kami. Anak-anak kami dibiarkan belajar di lantai tanpa bangku dan meja,” katanya, Jum’at 8 Oktober 2021.

Lain itu katanya lagi, Kepala Sekolah juga secara sepihak mengganti komite sekolah, yang notabennya dipilih oleh wali siswa.

“Belum lagi laporan guru-guru, dana Bos tidak dipergunakan sebagaimana mestinya alias tidak tepat sasaran, sehingga membuat sekolah ini terpuruk bahkan lebih buruk dari sekolah yang ada di pelosok,” katanya.

Dikatakan lagi, wali siswa sudah dua kali mengadukan kelakuan kepala sekolah ke Disdikbud Aceh Tengah. Dan kemarin, sudah dilakukan rapat dengan berbagai pihak.

“Hasil rapat tersebut, disepakati bahwa Kepala Sekolah dirumahkan sementara waktu dengan siswa dan para guru tetap menjalankan aktivitas seperti biasa, namun yang terjadi hari ini kepala sekolah malah masuk,” tegasnya.

“Tak terima dengan hal itu, wali murid kemudian menutup sekolah ini. Kami ingin ketegasan dari Disdikbud Aceh Tengah, agar anak-anak kami bisa belajar seperti biasa,” tambahnya.

Atas kejadian ini, LintasGAYO.co belum memperoleh jawaban dari Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Aceh Tengah.

[Darmawan]

Comments

comments

No More Posts Available.

No more pages to load.