Pengantin Baru di Aceh Tengah Langsung Terima KTP dan KK, Bupati Serahkan Perdana

oleh

Takengon-LintasGAYO.co : Kabar gembira kembali hadir dari layanan Administrasi Kependudukan (Adminduk) untuk masyarakat Aceh Tengah, khususnya pasangan pengantin baru nikah.

Setiap pengantin baru, pada hari pernikahan selain menerima buku nikah juga akan langsung mendapatkan KTP dan KK baru dengan perubahan status menjadi Kawin.

Bupati Aceh Tengah, Shabela Abubakar didampingi Kadis Dukcapil Aceh Tengah, Mustafa Kamal dan Kakan Kemenag Aceh Tengah, Saidi Bentara, langsung menyerahkan KTP dan KK tersebut secara perdana kepada pasangan pengantin baru, Senin (05/07/2021) di Kantor Urusan Agama Kecamatan Kebayakan.

“Ini terobosan yang sangat membantu masyarakat, terutama pasangan pengantin baru tidak perlu lagi mengurus sendiri KTP dan KK ke Dinas Dukcapil,” ungkap Shabela disela acara penyerahan.

Lebih lanjut, Shabela mengharapkan kemudahan pelayanan Adminduk dapat secara luas dirasakan oleh masyarakat disertai dengan evaluasi terus menerus untuk meningkatkan pelayanan.

Kepala Kantor Kemenag Aceh Tengah, Saidi Bentara mengatakan upaya yang dilakukan pihaknya bekerjasama dengan Dinas Dukcapil merupakan wujud pelayanan prima.

“Kami bersama Dinas Dukcapil sepakat terus berkomitmen untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, terutama pasangan pengantin baru nikah mendapatkan dokumen kependudukan,” kata Saidi.

Secara teknis, Kadis Dukcapil Mustafa Kamal menjelaskan, kerjasama yang dilakukan sifatnya non pemanfaatan data. Setiap pasangan baru nikah ketika melapor ke KUA maka sekaligus melengkapi persyaratan pisah KK karena perkawinan.

Selanjutnya, operator di KUA mengirim bahan persyaratan secara daring untuk diproses oleh Dinas Dukcapil dan berikutnya setelah melalui verifikasi dokumen diterbitkan bertepatan dengan hari pernikahan.

“Dengan dokumen format digital sekarang, sangat membantu, seperti Kartu Keluarga hanya cukup dikirim dalam bentuk PDF dan selanjutnya di cetak di KUA kecamatan,” demikian Mustafa.

[Maharadi]

Comments

comments

No More Posts Available.

No more pages to load.