Kerja Ikhlas Rizki Tak Terbatas

oleh

Oleh : Hairia*

Kita patut bangga Pemerintah Kabupaten Aceh Tengah meraih penghargaan Anugerah Pesona Indonesia (API) 2020, kategori destinasi belanja terpopuler untuk kampung kerawang Gayo Bebesen, Kamis (20/5/2021).

Saya atas nama pribadi dan manajemen “Ria Gallery Kerawang Gayo” juga berterima kasih kepada semua pihak yang melibatkan saya, terutama sebagai undangan melihat langsung penyerahan Penghargaan diserahkan oleh Dirjen Kerjasama Pemberdayaan Kekayaan Intelektual, Kementerian Hukum dan Ham RI, Daulat P. Silitonga, yang diterima oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Aceh Tengah, Subhandhy, AP, M.Si, di Labuhan Bajo, NTT.

Tentu saja tanpa kerja sama semua pihak “anugerah” tersebut tidak mungkin kita terima. Tidak ada kata yang bisa saya ungkapkan, kecuali rasa syukur kepada Allah SWT, terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Aceh Tengah, Dekranasda Aceh Tengah, Ibu Puan Ratna, dan istri Sekda Aceh Tengah.

Serta Sekertaris Dekranasda Huriyah Yusran, Bapak Camat Bebesen dan Reje Kampung Bebesen, Model Ria Galery, Sunah dan terima kasih kepada Fotografer Iwan antara yang dengan kerelaan memotret Kerawang Gayo produk Ria Gallery, sehingga nilai artistiknya yang tinggi mengantarkan kami melihat bagian negeri yang tidak pernah kami kenal sebelumnya, yakni Labuhan Bajo.

Harapan kami ke depan; kekompakan yang selama ini sudah terbangun untuk mengembangkan wisata belanja kerawang Gayo jangan sampai cerai berai. Jangan ada satu pihak melemahkan pihak lain, tetapi kita saling mengisi. Hari ini rizki kita untuk mendampingi pemerintah, bisa jadi ke depan gallery-gallery di Tanah Gayo lainnya yang ikut bersama pemerintah Aceh Tengah.

Sekali lagi, penting bagi kita semua untuk mengeratkan kekompakan dan ikhlas dalam bekerja memajukan Aceh Tengah. Pengrajin, pedagang dan pemerintah harus saling mendukung kalau kerawang Gayo ingin tetap sebagai produk wisata belanja tetap diminati.

Hendaknya, untuk itu, kita jangan mendengar ungkapan “karena aku”, tetapi karena “usaha kita bersama”. Anugerah ini tidak akan terwujud tanpa kebersamaan.

Keterlibatan saya atas nama “Ria Gallery Kerawang Gayo” untuk menyaksikan langsung acara API tahun ini adalah merupakan “rizki anak shalihah” yang saya sendiri tidak pernah bermimpi untuk mendapatkannya, tetapi setelah saya renungkan bahwa siapapun yang bekerja dengan ikhlas akan mendapatkan rizki yang tidak terbatas.

*Owner Ria Gallery Kerawang Gayo

Comments

comments

No More Posts Available.

No more pages to load.