Kampung Asir-Asir Terima Penghargaan Sebagai Penyalur Dana Desa Tercepat

oleh

TAKENGON-LintasGAYO.co : Kampung Asir-Asir terima penghargaan sebagai kampung tercepat salur dana desa tahap 1.

Penghargaan ini diberikan oleh Gubernur Aceh, Ir Nova Iriansyah melalui Dinas Pemberdayaan Masyarakat Kampung (DPMK) Kabupaten Aceh Tengah, Latif Rusdi yang diserahkan oleh  Pendamping Desa pada Sabtu, 24 April 2020 di Kantor Reje setempat.

Reje Kampung Asir-Asir, Ampera kepada LintasGAYO.co mengatakan bersyukur atas raihan prestasi ini.

“Terimakasih kami ucapkan kepada aparatur kampung, ketua RGM beserta anggotanya juga masyarakat atas partisipasi dan dukungannya,” kata Ampera.

Ampera juga berharap agar kedepan tetap bisa melakukan yang terbaik untuk Kampung Asir-Asir.

“Hal ini tentu harus didukung oleh seluruh masyarakat,” harap Ampera.

Penghargaan ini juga diterima oleh pendamping lokal desa Kecamatan Lut Tawar, Isranuddin Harun; dan pendamping pemberdayaan kecamatan Lut Tawar, Santi Mayasari.

Pendamping desa, Emir Hamdi mengatakan penghargaan ini diberikan karena peran serta reje terhadap percepatan penyaluran dana desa.

Dari 18 kampung di Kecamatan Lut Tawar hanya Kampung Asir-Asir yang menerima penghargaan dari Gubernur Aceh, Ir H Nova Iriansyah. [Zuhra Ruhmi]

Comments

comments

No More Posts Available.

No more pages to load.