Lanjutkan Temuan Loyang Mendale : Arkeolog Lakukan Ekskavasi di Kawasan Mergut Bies, Ada Apa?

oleh

TAKENGON-LintasGAYO.co : Tim dari Balai Arkeologi (Balar) Medan kembali melakukan penggalian lanjutan terkait temuan peradaban nenek moyang urang Gayo yang telah dilakukan sejak 2009 lalu.

Namun, kali ini tim tim hanya melakukan penggalian di gua-gua di Loyang Mendale dan Ujung Karang, Kecamatan Kebakayan, tapi juga di luar lokasi tersebut.

Kepala Balar Medan, Dr. Ketut Wiradnyana, M.Si, Minggu 11 April 2021 mengatakan, saat ini tim arkeolog selain melakukan ekskavasi di Mendale juga melakukan ekskavasi di kawasan Mergut, Kecamatan Bies, Aceh Tengah.

“Kita ingin lihat bagaimana, aktivitas peradabannya diluar gua, selama ini kan fokus kita di gua-gua terus,” kata Ketut.

Ditanya, kenapa memilih kawasan Mergut sebagai lokasi penelitian diluar gua, Ketut mengatakan sebelumnya dia mendapat kabar dari sahabatnya, Khalisuddin bahwa di lokasi tersebut ditemukan gerabah.

“Makanya, kita coba pastikan apakah ada hubungannya dengan penemuan sebelumnya di Loyang Mendale dan Ujung Karang,” demikian Ketut Wiradnyana.

[Darmawan]

Comments

comments

No More Posts Available.

No more pages to load.