Buntut Seleksi Pejabat Eselon II Diulang, Kualitas Sekda Bener Meriah Kembali Dipertanyakan

oleh

REDELONG-LintasGAYO.co : Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN) telah merekomendasi untuk pengulangan proses seleksi JPTP yang telah dilakun oleh Pemerintah Kabupaten Bener Meriah.

Direktur Ramung Institute Waladan Yoga menyesalkan persoalaan pengulangan ini. “Dari awal kita sudah protes ada persoalan serius dalam proses seleksi terbuka JPTP ini, Sekda sebagai ketua Pansel tidak melihat persoalan ini secara jernih yang membuat keadaan semakin semrawut,” terangnya, Kamis 4 Februari 2021.

Dikatakan, jika Sekda sebagai ketua Pansel jeli dan hati-hati dalam mengambil keputusan tentu persoalan tidak akan menjadi persoalan yang serius dan kemudian terjadi pengulangan.

“Kita juga sangat menyayangkan kenapa kemudian hasil seleksi yang ditandatangani Sekda diteruskan ke KASN, apakah sekda tidak meneliti ulang?” Tegasnya.

“Sekda juga tidak boleh percaya sepenuhnya kepada oknum-oknum yang mencoba proses ini terlihat baik tapi justru sebaliknya,” tambahnya.

“Kehati-hatian Sekda dalam membuat keputusan dalam proses seleksi JPTP tidak teruji, maka wajar kita pertanyakan kualitas beliau sebagai ketua pansel JPTP ini. Bupati juga harus mengevaluasi kinerja Sekda, agar tata kelola pemerintahan yang semrawut selama ini dapat lebih baik,” demikian Waladan menimpali.

[Darmawan]

Comments

comments

No More Posts Available.

No more pages to load.