Kerusakan Akibat Luapan Air di Paya Tumpi Makin Parah, Butuh Penanganan Serius

oleh

TAKENGON-LintasGAYO.co : Masyarakat yang tinggal di seputaran Paya Tumpi, Kecamatan Kebayakan, Aceh Tengah terus dihantui air bah saat musim penghujan tiba.

Masih segar diingatkan kita, banjir bandang yang terjadi pada Mei 2020 lalu, membuat kerusakan yang cukup berat, hingga puluhan keluarga harus mengungsi.

Memasuki musim penghujan Oktober-Desember, kawasan Paya Tumpi kembali dilanda luapan air yang cukup deras.

Tak ayal, derasnya luapan air ini membuat kerusakan permukaan jalan hingga material lumpur dan batu berserakan di jalan.

Begitulah, pantauan LintasGAYO.co Minggu 22 Oktober 2020 genangan air membuat badan jalan dipenuhi material batu dan lumpur.

Butuh penanganan serius dan segera dari pihak terkait, mengingat kawasan Paya Tumpi yang berada di bawah, sangat rentan terjadi banjir bandang atau minimal genanganan air sehingga membuat kerusakan jalan atau bahkan pemukiman warga.

[Redaksi]


Ikuti channel kami, jangan lupa subscribe :

Comments

comments

No More Posts Available.

No more pages to load.