SMA Negeri 12 Takengon Sah Jadi SMK Negeri 5 Takengon

oleh

TAKENGON-LintasGAYO.co : SMA 12 Takengon yang beralamat di Asir-Asir Asia resmi menjadi SMK Negeri 5 Takengon setelah mengantongi izin dari Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Atap Aceh dengan nomor SK DPMPTSP Nomor 421.5/DPMPTSP/1447/2020 tanggal 12 Mei 2020, dan Ijin Operasional Nomor 421.5/DPMPTSP/1448/2020 tanggal 15 Mei 2020.

Perubahan SMA 12 menjadi SMK Negeri 5 Takengon telah diwacanakan pada tahun 2013 masa kepemimpinan Drs Syuhir Muhur Yogia didampingi kepala PPMG Wilayah V Drs Zuhri MM.

Perubahan ini karenakan siswa yang mendaftar semakin berkurang.

Setelah purna dari SMA 12 Takengon, pada tahun 2017 dilanjutkan dengan Ika Rostika M Pd didampingi Abdul Hamid, MPd selaku Plt Kepala Cabang Dinas Pendidikan Wilayah Aceh Tengah, dan sudah hampir selesai namun terhenti dikarenakan ada sesuatu dan sebab lain.

Pada tahun 2020, terjadi pergantian kepala sekolah dari Ika Rostika M Pd kepada Sri Waluyo, wacana untuk mengalihkan fungsi SMA Negeri 12 Takengon menjadi SMK kembali di teruskan bersama Kepala Cabang Dinas Pendidikan Wilayah Kabupaten Aceh Tengah defenitif Drs Khalidin M Pd dan mencoba kembali prosedur dari awal membuat proposal baru sebagai syarat untuk alih fungsi SMA menjadi SMK.

Dengan mengantongi dukungan dan rekomendasi dari Bupati Aceh Tengah, Drs Shabela Abubakar dan rekomendasi dari Kepala Dinas Pendidikan Aceh, Drs Rahmat Fitri MPA serta Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Aceh Tengah Drs Uswatuddin MAP peralihan dari SMA 12 menjadi SMK 5 Aceh Tengah terwujud.

Atas keberhasilan ini tidak terlepas dari dukungan ketua MKKS SMA Konadi Lingga M Pd dan ketua MKKS SMK Hajarussalam M Pd dan semua kepala sekolah SMK dan SMA se-Kabupaten Aceh Tengah, pengawas sekolah serta keluarga besar SMA Negeri 12 Takengon yang alhamdulillah sudah menjadi SMK Negeri 5 Takengon.

Kini SMKN 5 Takengon sudah menerima pendaftaran peserta didik baru tahun pelajaran 2020/2021 dengan 4 kompentensi keahlian yaitu teknik komputer dan jaringan, multimedia, rekayasa perangkat lunak dan kriya kreatif kayu dan rotan. [Sp/ZR]

 

Comments

comments

No More Posts Available.

No more pages to load.