Pak Nas Bupati Kopi Gayo, Sadarsah : Saya Saksinya

oleh
Sadarsah dan salah seorang duta kopi Gayo 2016
Sadarsah dan salah seorang duta kopi Gayo 2016

MEDAN-LintasGAYO.co : Salah seorang pebisnis kopi Gayo yang juga anak petani kopi Gayo, yang mana saat ini sebagai pengurus pusat Asosiasi Eksportir dan Industri Kopi Indonesia (AEKI), tepatnya Wakil Ketua Umum 1, Sadarsah menyatakan kekecewaannya terhadap kritikan yang ditimpakan kepada Bupati Aceh Tengah, Nasaruddin yang melakukan lawatan promosi kopi Gayo ke Budapest Hungaria, 13-18 Juni 2017.

“Saya tidak punya kepentingan apapun dengan Pak Nas (sapaan akrab Bupati Aceh Tengah Nasaruddin), kritikan pedas untuknya terkait kopi Gayo saya kira sangat tidak pantas,” ujar Sadarsah yang menghubungi LintasGAYO.co, Jum’at 16 Juni 2017.

Dikatakan, dirinya adalah saksi bagaimana dukungan Nasaruddin terkait pengembangan dan promosi kopi Gayo sejak 2005 hingga ternama saat ini.

“Dibanding pejabat lain yang ada di Gayo dan Aceh umumnya, Pak Nas yang paling getol mengurusi kopi Gayo, bahkan termasuk pelopor pembentukan MPKG yang memperjuangkan IG Kopi Gayo,” ungkapnya.

Pengalamannya bersama Pak Nas juga saat dirinya berkasus soal trade mark kopi Gayo oleh Belanda beberapa tahun lalu.

“Pak Nas mendukung saya saat itu, demi dan untuk kopi Gayo. Lain itu dia juga selalu menyempatkan diri ikut serta atau mengisi seminar yang membahas soal kopi Gayo,” ujar Sadarsah.

Soal kritik mengkritik, dia menyatakan tidak ada masalah demi untuk kebaikan, namun harus diteliti dulu ke belakang.

“Kehadiran Pak Nas di Event International Coffee merupakan sebuah kehormatan bagi kami sebagai pelaku bisnis kopi dan dapat lebih meyakinkan para pembeli sekaligus promosi Kopi Gayo khususnya di dunia international atas dukungan Pemerintah Daerah terhadap hasil buminya,” katanya.

Dia kembali menegaskan jika Nasaruddin adalah tokoh kopi Gayo. “Pak Nas adalah salah satu tokoh terdepan dalam urusan kopi Gayo, saya saksinya,” tandas Sadarsah yang tidak ikut serta dalam rombongan promosi kopi ke Budapest tersebut. [Kh]

Comments

comments

No More Posts Available.

No more pages to load.