Unsyiah Lantik 20 Pejabat Eselon III dan IV

oleh

Banda Aceh-LintasGayo.co : Rektor Universitas Syiah Kuala (Unsyiah), Prof Dr Ir Samsul Rizal MEng melantik 27 pejabat eselon III dan IV di lingkungan kampus tersebut. Pelantikan tersebut berlangsung di lobi gedung AAC Dayan Dawood Unsyiah, Selasa (10/1).

Rektor Unsyiah mengatakan, sebanyak 7 pegawai akan menduduki posisi eselon III. Sementara 13 orang lagi menjabat sebagai eselon IV. Pejabat baru diminta dapat bekerja lebih baik dan profesional.

“Pejabat yang baru dilantik harus bekerja untuk mewujudkan Unsyiah menjadi lebih baik untuk menuju Badan Layanan Umum (BLU),” sebutnya.

Menurutnya, bagi pegawai yang belum pernah diangkat menjadi pejabat atau dipromosi, diharapkan dapat mengintropeksi kinerjanya. Perbaiki kinerja masing-masing agar dapat bekerja lebih efektif.

“Yang penting harus bekerja dengan optimis dan jujur. Jangan juga beranggapan yang memberi jabatan ini adalah pemeberian rektor. Tapi Allah Swt yang beri jabatan bagi kita,” tegas Prof Samsul.

Ia mengungkapkan, secara birokrasi memang rektor yang mengangkat jabatan pegawai di kampusnya. Namun, dari sisi keyakinan tentu Allah Swt yang mengizinkan seseorang untuk menduduki sebuah jabatan. Maka amanah yang diberikan Allah Swt harus benar-benar dijaga. Selain itu, untuk menuju BLU butuh kerja sama semua pihak di Unsyiah.

“Dengan berstatus BLU nantinya diharapkan akan ada peningkatan remunerasi bagi pegawai. Saat ini, mungkin salah satu PNS yang paling sejahtera di Aceh adalah PNS di Unsyiah,” ungkap Rektor Unsyiah.

Ditambahkan, Unsyiah berencana untuk mengurangi jumlah tenaga honor atau kontrak. Jumlah tenaga honor di Unsyiah ditargetkan tidak lebih dari 40 %. Upaya itu dilakukan untuk optimalisasi anggaran di bidang pembangunan infrastruktur.

“Selain itu, saya sudah berdiskusi dengan rektor seluruh Indonesia supaya ke depan rektor tidak lagi menjadi pengguna kuasa anggaran. Namun, pada statuta baru Unsyiah kini rektor tidak lagi menjabat sebagai ketua senat,” ujarnya.

Hadir dalam pelantikan itu Wakil Rektor I dan II Unsyiah, para dekan dan wakil dekan, kepala lembaga, kepala biro, dan pejabat Unsyiah lainnya.

(SP | DM)

Comments

comments

No More Posts Available.

No more pages to load.