Wabup Khairul Asmara ingin ada media center di Aceh Tengah

oleh

PicsArt_1405797116471_1Takengon-LintasGayo.co : Sejumlah kuli tinta (wartawan-red) dari berbagai media di Kabupaten Aceh Tengah diajak buka puasa bareng bersama Wakil Bupati Aceh Tengah, Drs. Khairul Asmara di Kantin Batas Kota Takengon, Sabtu (19/7/2014). Juga hadir dalam acara tersebut, Dandim 0106 Aceh Tengah-Bener Meriah, Letkol. Inf. Lalu Habibburrahim, Kapolres Aceh Tengah, AKBP. Artanto, S.Ik, dan Kadis Budparpora Amir Hamzah.

Dalam kesempatan tersebut meski tak ada acara formal, para wartawan sempat berdiskusi bersama wakil Bupati. Julihan Darussalam, selaku ketua PWI Aceh Tengah-Bener Meriah dalam diskusi non formal tersebut mengutarakan, bahwa ada dinding pemisah antara wartawan dan Pemerintah Kabupaten Aceh Tengah.

“Kami melihat ada gep yang memisahkan wartawan di Aceh Tengah dengan Pemkab, untuk itu kami meminta kepada Wakil Bupati untuk menghilangkan gep itu, karena sebenarnya kami semua (wartawan) adalah mitra pemerintah,” ungkap Julihan.

Menanggapi pertanyaan tersebut Khairul Asmara menegaskan sebenarnya antara wartawan dan Pemkab tidak ada gep, mungkin hanya kesalahan komunikasi saja. “Tidak ada gep itu, jika rekan wartawan merasa ada hal tersebut, mungkin hanya mis komunikasi saja,” jelas Khairul Asmara.

Lebih lanjut, Khairul Asmara mengatakan dirinya berkeinginan di Aceh Tengah ada media center yang dibangun Pemkab beserta fasilitasnya dan ini harus segera direalisasikan mengingat kehadiran media centre sangat penting.

“Sejak PWI terbentuk, saya ingin ada media center dibangun beserta fasilitasnya agar memudahkan rekan-rekan wartawan dalam memuat pemberitaan tentang Aceh Tengah, namun hingga saat ini masih menjadi PR kami untuk membangunnya, semoga dalam penyusunan anggaran tahun depan, ini bisa dimasukkan salah satunya, saya minta kepada bagian Humas Pemkab Aceh Tengah untuk membuat perencanaannya,” kata Khairul Asmara.

Amatan LintasGayo.co yang juga turut serta dalam buka pĆ¹asa bersma itu, suasana kekeluargaan terjalin, sambil berdiskusi masalah yang ada di Kabupaten Aceh Tengah hingga yang dinilai cukup komple saat ini dimana peran media sangat dibutuhkan dalam membantu Pemerintah menyelesaikan permasalahan-permasalah tersebut.

(Darmawan Masri)

Comments

comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.