Wujudkan “Desa Belangi” 10 Camat Bener Meriah diberi mobil baru

oleh
Mobil untuk 10 Camat di kabupaten Bener Meriah. (LGco_Rahman)
Mobil untuk 10 Camat di kabupaten Bener Meriah. (LGco_Rahman)
Kabag Humas Setdakab Bener Meriah, Aswin. (LGco_Rahman)
Kabag Humas Setdakab Bener Meriah, Aswin. (LGco_Rahman)

Redelong-LintasGayo.co : Dalam upaya optimalisasi pelayanan terhadap masyarakat di seluruh wilayah Kabupaten Bener Meriah, Pemkab setempat memberikan fasilitas penunjang operasional kepada 10 camat berupa kenderaan roda 4 jenis Dable Gerdang merek Ranger Fort pick up.

Pemberian fasilitas kenderaan bagi para Camat tersebut agar tidak ada lagi alasan untuk tidak dapat mengunjungi masyarakatnya kendatipun di kawasan terisolir.

“Kenderaan yang di rancang untuk medan-medan sulit dilalui ini sengaja diberikan kepada para Camat agar memudahkan dalam menjalankan tugas  karena tofografi Kabupaten Bener Meriah yang berbukit serta ruas jalannya pun masih sulit dilalui kenderaan biasa,” ungkap Kabag Humas Sekdakab Bener Meriah Aswin, SE , sesaat sebelum serah terima mobil tersebut kepada camat yang dilangsungkan di lapangan sekretariat daerah setempat, Jum’at (27/06/14).

Dikatakan Aswin, SE, sesuai rencana kenderaan yang sengaja di rental oleh Pemkab Bener Meriah yang menggunakan dana APBK itu, guna menindaklanjuti program Bupati yakni percepatan pembangunan program Desa Belangi.

“Program Desa Belangi telah mulai dikerjakan secara serentak dan pusat pelayanannya di kecamatan, jadi kita berharap agar para Camat dapat memanfaatkan fasilitas kenderaan ini dengan sebaik-baiknya, sesuai dengan peruntukannya yakni untuk memperlancar tugas-tugas dilapangan,” kata Aswin.

Selain percepatan program Desa Belangi, tugas yang diemban oleh para camat kedepan semakin berat utamanya dalam rangka mewujudkan visi- misi bupati untuk mengantarkan Kabupaten Bener Meriah menjadi daerah yang Madani.

Rencananya mobil yang berwarna putih itu akan memberi spirit terhadap para Camat dalam melaksanakan tugasnya secara ikhlas dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat. Sebanyak 10 unit Si Putih ini akan diserahkan langsung oleh Wakil Bupati Bener Meriah Drs. Rusli M Saleh kepada para Camat yang bertugas di 10 wilayah kecamatan yakni  Bukit, Weh Pesam, Timang Gajah, Gajah Putih, Pintu Rime Gayo, Bandar, Bener Kelifah, Permata, Kecamatan Mesidah dan Syiah Utama.  (Rahman)

Comments

comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.