
Takengon – LintasGayo.co : Bupati Aceh Tengah, Ir.H.Nasaruddin,MM menyatakan dukungannya atas gagasan pembentukan Dewan Adat Gayo (DAG) yang disampaikan kepada sejumlah inisiator pembentukan DAG di ruang kerjanya, Jum’at 22 Nopember 2013.
Informasi ini diterima LintasGayo.co dari Zulfan Diara Gayo yang turut serta beraudiensi dengan Bupati, Sabtu (23/11/2013) di Takengon.
Dari hasil pertemuan yang digelar pada hari Jum’at lalu kata Zulfan, dihadiri beberapa inisator lainnya, Mustafa Ali, Mirda Alimi dan lainnya. “Pak Bupati sangat mendukung pembentukan DAG, dan akan membuat Peraturan Daerah (Perda) untuk lembaga ini”, jelas Zulfan.
Ditambahkan, dari pertemuan itu Bupati Aceh Tengah memberikan beberapa saran, diantaranya membentuk struktur yang solid bagi lembaga tersebut dan dalam pemilihan pengurus jangan terlalu mengedepankan syarat formal, jika individu tersebut mampu mengemban tugas.
“Karena banyak tokoh-tokoh Gayo yang memahami tentang adat-istiadat yang tersebar diseluruh wilayah Gayo maupun diluar Gayo, walau kualifikasi pendidikan formalnya tidak memadai, namun memiliki pengetahuan tentang adat Gayo yang baik”, saran Bupati kata Zulfan.
Bupati juga menyarankan dalam stuktur kepengurusan pada posisi-posisi tertentu yang belum memiliki sosok yang tepat, sebaiknya jangan memaksakan untuk diisi dan lebih baik dikosongkan terlebih dahulu, sambil melakukan pelatihan-pelatihan atau studi banding guna mendapatkan sosok yang tepat dalam susunan pengurus.
“Bupati juga meminta agar dilakukan koordinasi antara kepada tokoh-tokoh Gayo yang berada di dalam atau di luar daerah Gayo, agar konsep Dewan Adat Gayo lebih matang”, pungkasnya.
(Wein Mutuah | Kha)