Tuntut Bupati Bener Meriah Mundur, Ratusan Massa Demo di DPRK

oleh
Massa di dalam ruang sidang DPRK Bener Meriah. (Man)

Redelong-LintasGayo.co : Ratusan massa yang mengatasnamakan Gerakan Perjuangan Masyarakat Bener Meriah melakukan demonstrasi di kantor Dewan Perwakilan Rakyak Kabupaten (DPRK) setempat menuntut Bupati mundur Kamis (14/11/2013)

Koordinator aksi Waladan Yoga, dalam orasi nya mengatakan, Bupati Bener Meriah telah memotong dana masjid dan masalah tenaga honorer Kategori Dua (K2).

Menurut Waladan, kalau dana proyek yang di potong adalah hal biasa, tetapi ini dana masjid yang di potong.

“Dewan kami minta mengkroscek kembali penerima rumah bantuan kaum du’afa di Kabupaten Bener Meriah”, sebut Waladan.

Sehari sebelumnya, seribuan massa melakukan aksi unjuk rasa ke dewan setempat mendukung kepemimpinan Bupati Ruslan Abdul Gani(Zah)

Comments

comments

No More Posts Available.

No more pages to load.