Mahasiswa KPM ajarkan Seni Merangkai Bunga

oleh
Aktivitas Mahasiswa KPM IAIN Ar-Raniry di Desa Meureubo.(LGco-istimewa)

Laporan: Khairil Akbar

Aktivitas Mahasiswa KPM IAIN Ar-Raniry di Desa Meureubo.(LGco-istimewa)
Aktivitas Mahasiswa KPM IAIN Ar-Raniry di Desa Meureubo.(LGco-istimewa)

Usai pesantren kilat, Mahasiswa Kuliah Pengabdian Masyarakat (KPM) IAIN Ar-raniry di Desa Meureubo adakan forum belajar ramadhan. Mahasiswa KPM mengajarkan keterampilan kepada anak-anak di Desa Meureubo dalam salah satu program kerja mereka, Senin 29 Juli 2013 lalu.

Dasma menyebutkan bahwa keterampilan yang mereka ajarkan merupakan salah satu materi dalam program forum belajar ramadhan yang sudah berjalan beberapa minggu lalu. “Dalam kegiatan forum belajar ini, kami menyajikan tiga paket belajar, adapun keterampilan membuat bunga, ini merupakan bagian dari paket tiga yaitu bidang seni,”jelasnya.

Penyuguhan seni membuat bunga ini, kata Dasma, bertujuan agar anak-anak peserta didik dalam forum belajar ramadhan tertarik dan semangat dalam belajar. “Jadi, selain mereka bisa membuat bunga sendiri, keterampilan ini juga menstimulir mereka pada paket belajar lainnya, setidaknya mereka tidak monoton dengan materi-materi pengayaan intelektual semata,” tambah Dasma.

Program ini akan berakhir pada Minggu 4 Agustus 2013. Sebagai evaluasi dari kegiatan forum belajar ramadhan, Mahasiswa KPM dari kampus biru itu akan mengadakan tiga item perlombaan yang nantinya juga akan diperlombakan pada tingkat kecamatan.***

Comments

comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.