Kampung Bujang Fasilitasi Belajar Daring Bagi Anak-Anak Setempat

oleh

TAKENGON-LintasGAYO.co : Kampung Bujang, Kecamatan Lut Tawar, Aceh Tengah berinisiatif memfasilitasi belajar daring bagi anak-anak sekolah di kampung setempat.

Pelaksanaan program ini, langsung dibuka oleh Camat Lut Tawar, Agus Kasim, SH, Selasa 18 Agustus 2020.

Program fasilitas daring ini dibuat, sebagai upaya menjawab keresahan orang tua dimana sistem pembelajaran daring di masa Pandemi Covid-19 yang dilakukan oleh sekolah, menjadikan anak-anak tidak terkontrol.

Reje Bujang, Ade Thermiara mengatakan, pihaknya berinisiatif membantu para anak-anak di kampung tersebut, dalam menjalankan program daring dari sekolah tempat mereka belajar.

“Fasilitas internetnya kita siapkan, dan anak-anak akan dibimbing dalam proses daringnya oleh relawan yang terdiri dari pemuda dan pemudi di kampung ini,” kata Ade.

“Kita sisiapkan sebagain anggaran dari dana desa untuk membantu fasilitas belajar anak-anak di masa pandemi ini. Ini bentuk kepedulian dari Kampung terhadap pendidikan anak-anak kita. Saat ink sudah ada 30 anak yang akan ikut program ini,” tambahnya.

Sementara itu, Camat Lut Tawar, Agus Kasim mengayakan, inisiatif dari Kampung Bujang sangat diapresiasi.

Ia pun berharap, semua pihak membantu dalam pelaksanaannya agar anak-anak tidak mudah bosan dan semangat mengikuti proses belajar mereka masing-masing.

[Isranuddin Harun]

Comments

comments

No More Posts Available.

No more pages to load.