Lintas Origon Belum Bisa Dilintasi, LSM : Pemerintah Aceh Harus Cepat Tangani

oleh

TAKENGON-LintasGAYO.co : Jalan lintas Aceh Tengah-Bener Meriah via Origon masih tertimbun longsor.

Lebih sepekan jalur ini belum bisa dilintasi terkhusus roda empat. Sementara roda dua, bisa melintas, dengan catatan pengemudia harus ekstra hati-hati.

Menanggapi itu, LSM Jang-Ko meminta pengelola jalan Provinsi itu segera turun tangan melakukan pembenahan.

“Sudah lebih sepekan belum ada aksi dari Dinas PU Provinsi Aceh, padahal mereka yang berwenang mengurus jalan ini,” kata koordinator Jang-Ko, Maharadi, Sabtu dini hari 23 Mei 2020.

Menurut Maharadi, akses ini saat ini menjadi akses vital bagi masyarakat. “Karena jalur ini sangat dekat menuju saudara kita di Bener Meriah, begitu juga sebaliknya,” katanya.

“Pemerintah Aceh harusnya lebih sigap menangani ini, jangan didiamkan lama-lama, terlebih ini mau Idul Fitri, pasti banyak saudara kita yang melintas,” tandasnya.

[Darmawan]

Comments

comments

No More Posts Available.

No more pages to load.